Rabu, 20 Februari 2013

Furry Eyefull


Di balik waktu ketika kau tidur, di tempat impianmu yang paling dalam, terdapat negeri dengan nada ajaib dan gaib. Negeri di mana pepohonan selembut beledu dan sungai mengalir jernih.
(Si Egois Gabby: Stephen Cosgrove)

Itu adalah salah satu cuplikan dari salah satu seri Serendipity. Seneng aja dengan buku itu, rasanya kalau membaca seperti terlembar ke negeri yang tergambar dalam kalimat demi kalimatnya. Yang lebih seneng lagi di akhir cerita pasti bikin manggut, "O...bener juga ya..."

Buku bergambar dengan ketebalan 30 halaman ini ada 58 seri. Kalau ke tobuk biasanya belinya nyicil. Harganya murah hanya 9800.

Dan yang saya baca kali ini adalah cerita tentang makhluk kecil yang disebut Furry Eyefull. Hewan gendut kecil yang dipenuhi bulu panjang lembut dari kepala sampai kaki, serta dua mata yang bulat besar. Kerjaan mereka sepanjang hari adalah melihat keindahan hutan.

Kadang, mereka rela tidak tidur  hanya karena tidak ingin ketinggalan satu keindahan pun. Hingga pada akhirnya, mereka kecapekan dan hidup mereka berantakan. Lalu, bertemulah mereka denganKartusch, seekor ular hijau yang buta dan berkata "Mungkin aku tak bisa melihat dengan mataku, tapi aku bisa melihat semua yang perlu aku lihat ketika mendengar dengan pikiranku."

Di seri lain, tentang Furry, ada kalimat yang kurang lebih begini: "Bukan hanya kemenangan yang membuat permainan menjadi menyenangkan. Akan kau temukan kesenangan saat kau belajar menang dalam kekalahan."



8 komentar:

  1. Balasan
    1. Nulisnya juga spontan di sini. Gara-gara seharian kemarin Urfa minta diceritai tentang Furry ini :D
      Makasih Mbak dah mampir :)

      Hapus
  2. penulis2 keren selalu menulis dengan keren pula... huaaaa iri ><

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yahaha, ada-ada saja. Tapi bagi saya Seri Serendipity ini emang keren :)
      Makasih ya Nahla dah mampir :)

      Hapus
  3. Makasih sharingnya, ntar Saya beli deh bukunya. Saya sudah habis stok buat cerita sama Chila Mbak.

    Aduh baru 3,5 tahun aja dia kalau mau tidur sudah harus didongengin. Minggu ini Saya lagi mengisahkan tentang nabi-nabi. Eh Alhamdulillah Chila sudah mengerti malah tiap saat nagih cerita nabi lagi.

    Karena kehabisan ide lagi Saya meluber ceritain malaikat Jibril dan Mikail trs lanjut malaikat Izrail pas cerita Saya juga nanti akan meninggal dicabut nyawa sama Malaikat Izrail Chila langsung nangis meluk2 Saya, uuuh.... jadi sedih. Chila halus sekali perasaannya Mbak. Gampang tersentuh. Waduh malah curcol.

    Kalau Urfa berapa tahun?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waaah Chilaaa....jadi terharu...salam sayang buat Chila.
      Urfa 2,5 th Mbak. Dia klo mau tidur ya pilih2 buku, trus dibacain sampai habis. kadang seharian pilih buku 1 aja tapi minta mengulang-ulang gitu. Kadang menanyakan hal yg sama lebih dari sepuluh kali. hihihi...
      Makasih dah mampir :)

      Hapus
  4. judul buku danpengarangnya siapa ?? penerbitnya siapa?? kayaknya bagus nih bukunya buat hawna

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mbak Ade, ini seri Serendipity, penulisnya Stephen Cosgrove dan ilustrasinya Robin James. penerbit Alice Saputra Communication. Terbitan tahun 1996

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...