Rabu, 21 Desember 2011

ADELIA, 3 Hati Melukis Cinta

Bismillahirrahmanirrahim

Siapa bilang dua emak-emak cantik dan satu jejaka tampan gak boleh ngerumpi? Tentunya bukan rumpian ala infotainment ya, melainkan ngebahas sesuatu yang jauuuh lebih mutu ‘n’ lebih bermanfaat.
Yup! Bermula dari obrolan non gossip, makin lama makin berlanjut, untungnya sebelum terjerumus ke dalam jurang kesesatan, akhirnya terselamatkan oleh cahaya terang berupa ide cemerlang untuk mengumpulkan karya-karya bersama. Dan kumpulan cerpen, menjadi pilihan kami.


Kumpulan cerpen dan puisi ini terbagi atas 3 (tiga) chapter. Di dalam Chapter I - Rindu, Anda akan menemukan betapa rasa rindu memiliki makna begitu dalam, mampu menggoreskan berbagai rasa dan peristiwa hingga berakhir pada harapan tak terduga.
Pada Chapter II – Rumah, adalah goresan kami untuk mewujudkan ungkapan akan makna ‘rumah’, lebih dari sekedar sebuah kediaman belaka. Rumah tak hanya sekedar tempat berteduh, namun rumah adalah tempat terhangat bagi hati yang direkatkan oleh rasa kasih sayang.
Chapter III – Bias, berisikan kisah-kisah yang menyoroti sisi humanis dan sosial yang selama ini mungkin luput di tengah kesibukan dan tak lagi mampu menarik perhatian kita namun nyatanya mereka ada, membutuhkan goresan lembut agar warna gelap dan suram itu kelak juga mampu untuk menyinarkan seberkas cahaya terang.


Adelia, Tiga Hati melukis Cinta
Penulis: Amerul rizki, Riawani Elyta, Shabrina ws
ISBN: 978-602-9079-67-8
Terbit: April 2011
Tebal: 132 halaman
Harga: Rp. 32.400,00
Penerbit Leutikaprio: www.leutikaprio.com


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...